Model Cincin Lamaran Cantik dari Mondial Jeweler
Menurut Anda, apa kira-kira yang paling spesial dari lamaran? Jawabannya pasti model cincin lamaran Ya, hal ini menjadi hal yang sangat penting mengingat prosesi ini adalah momen yang spesial dan yang pasti Anda ingin hal ini menjadi hal yang memorable.
Sebagai simbol cinta yang awet dan tak lekang oleh waktu, cincin berlian lah yang paling tepat. Ini karena cincin berlian menjadi simbol universal dalam lamaran dan pernikahan. Dalam acara yang spesial ini, batu mulia yang paling pas adalah batu berlian. Selain menyimbolkan keabadian cinta, batu berlian dikenal sebagai salah satu batu yang paling indah di dunia dan paling keras. Kira-kira wanita mana yang tidak meleleh bila dihadiahkan cincin seperti ini. Iya, kan?
Menurut sejarah, tahun 1477 Archduke Maximilian yang berasal dari Austria memberikan cincin berlian pertama kepada Mary of Burgundy yang notabene adalah calon istrinya. Kemudian setelah peristiwa ini terjadi, muncullah tren memberikan cincin berlian di kalangan bangsawan Eropa.
Sementara itu, bangsa Victoria mempopulerkan cincin tunangan yang memadukan berlian dengan beberapa batu lain, enamels dan juga logam mulia. Pada zaman itu, cincin dibuat dengan bunga atau biasa disebut "posey rings". Nah, sekarang, model cincin sudah beragam dan bahkan kerap dijadikan pelengkap fashion karena saking indahnya bentuk cincinnya.
Buat Anda yang sedang mencari model cincin nikah atau tunangan, di artikel ini Kami memiliki beberapa rekomendasinya.
Brilliant Rose Mondial
Buat Anda yang mengidam-idamkan cincin simpel tapi tak meninggalkan kesan glamour, cincin Briliant Rose milik Mondial ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Cincin indah ini memiliki berlian dengan 66 facet sehingga berbeda dengan kebanyakan cincin berlian yang memiliki 57 facet. Setiap permukaan facet dibuat dengan hati-hati dan sempurna sehingga mampu menghasilkan biasan cahaya yang cemerlang.
Selain itu, yang membuat cincin ini begitu spesial adalah motif rosette menjadikannya berbeda dari cincin yang lainnya.
Cincin Briliant Rose ini terdiri dari 5 jenis cincin dengan desain yang berbeda-beda dan setiap model memiliki makna yang berbeda. Salah satu cincin tunangan yang memiliki desain indah adalah Briliant Rose seri Infini.
Infini sendiri memiliki arti tak lekang oleh waktu. Atau bisa juga memiliki arti jumlah bintang yang tak terhingga angkanya. Di dunia asmara, kata infini berarti cinta yang tak mengenal batas. Manis sekali bukan?
Cincin Infini ini memiliki detail yang cukup rumit sehingga desainnya berbeda dari kebanyakan cincin solitaire. Cincin ini terbuat dari material white gold dan rose gold yang memiliki berat 4,32 gram. Detail yang terletak pada beading serta lace white gold di bagian dalam dikerjakan secara hati-hati oleh ahlinya. Cincin Briliant Rose ini juga dilengkapi dengan GIA 0,3 karat di bagian tengah yang berfungsi sebagai center stone. Selain itu, terdapat batu ruby yang masing-masing memiliki berat 0,019 karat.
Dengan hadirnya cincin cantik ini, wanita mana yang tidak akan klepek-klepek? Cincin ini begitu mewah dan indah saat dikenakan oleh siapapun. Terlebih bila dihadiahkan untuk acara lamaran. Pasti akan lebih berkesan.
Cincin Solitaire Elysia
Untuk Anda yang menyukai desain klasik, satu lagi cincin yang pas dipilih yaitu cincin solitaire Elysia. Cincin tunangan memiliki desain yang anggun dan bahkan cocok dikombinasikan dengan berbagai jenis fashion. Bahkan untuk pakaian adat atau modern sekalipun.
Cincin Elysia dibuat dari dua material yaitu white gold dan rose gold seberat 4,32 gram. Cincin ini dihiasi berlian sebesar 0,3 karat lengkap dengan 6 butir ruby sebesar 0,144 karat.
Nah bagaimana? Kira-kira cincin mana yang akan Anda pilih? Pastikan selalu membeli cincin dan perhiasan lain di Mondial Jeweler! Di sini Anda bisa menaikkan level fashion jewellery Anda.
Komentar
Posting Komentar