Penyebab Kucing Obesitas yang Perlu Anda Ketahui
Obesitas merupakan kondisi di mana lemak menumpuk secara berlebihan sehingga memengaruhi keseimbangan asupan energi yang ada di tubuh. Bukan hanya manusia saja yang bisa mengalami obesitas, kucing juga bisa mengalami obesitas. Kucing obesitas memiliki berat badan berlebihan sehingga harus segera ditangani. Sebelum menanganinya, ketahui penyebab kucing mengalami obesitas berikut ini: Kebiasaan Makan Penyebab kucing mengalami obesitas yang paling sering terjadi adalah kebiasaan makan. Kucing yang lebih sering makan makanan kering ternyata lebih berisiko mengalami kenaikan berat badan dibandingkan kucing yang makan makanan basah. Selain itu, kebiasaan makan seperti terlalu cepat makan, mudah bosan, dan sering meminta makan juga memicu obesitas. Tidak Banyak Bergerak Kucing yang malas bergerak dan lebih suka bersantai cenderung berisiko mengalami obesitas. Hal tersebut sama seperti manusia, semakin jarang bergerak maka kemungkinan naik berat badan akan semakin tinggi. Untuk menghindari ob